Kamis, 04 April 2013

Lampu HID Merugikan Pengguna Jalan





pernahkah kalian mengalami hala seperti yang ada digambar tersebut?
sering sekali ketika kita sedang berada dijalan, saat mengemudi kendaraan kita mendapatkan cahaya yang sangat menyilaukan mata kita, sehingga kita tidak bisa melihat keadaan disekitar kita dengan jelas. itu adalah akibat dari penggunaan lampu HID.
Mengunakan Lampu HID dapat merugikan pengguna jalan lain karena bisa berakibat kecelakaan yang disebabkan cahaya lampu HID begitu terang. Banyak orang yang masih saja menggunakan lampu HID (High Intensity Discharge), baik mobil maupun motor padahal hal itu jelas dilarang. Tetapi masih ada saja yang memakainya. Kilauan lampu tersebut akan bias di mata kita untuk beberapa saat. Akibatnya kita tidak bisa melihat akibat kilauan cahaya dan ini sangat berbahaya.

Beberapa hal untuk menghadapi kilauan cahaya HID
1.Jangan pernah bosan melakukan tehnik SEE (Search Evaluate Execute) di mana biker harus konsisten
melihat jauh ke depan, mengevaluasi halangan atau potensi kecelakaan serta memutuskan sikap dalam kondisi tersebut. Pernah dialami oleh seorang pengendara bernama Ableh, kesalahan minor juga dilakukan Ableh yang melihat dari jauh kondisi ini, tetapi tidak melakukan evaluasi mengenai bahaya cahaya lampu tersebut.

2.Akan sangat lebih baik untuk mengurangi kecepatan ketika menemui kondisi seperti ini. Pengurangan kecepatan pun dilakukan dengan hati-hati. Artinya, jika dari jauh sudah melihat adanya kendaraan yang menggunakan lampu jenis ini, maka antisipasilah. Jangan melakukan asumsi, lakukanlah analisa.! Jika memungkinkan, pinggirkan kendaraan perlahan-lahan hingga mobil atau motor tersebut berlalu. Mengapa? Karena dengan mengurangi laju kendaraan kita, resiko menabrak kendaraan di depan bisa dikurangi. Namun hal ini tetap tidak mengurangi resiko ditabrak dari belakang oleh kendaran lain. Itulah sebabnya, selalu cek spion dan blind spot.
3.Jika memang ada kendaraan dari arah belakang menggunakan lampu HID atau sejenis, biarkan dia melaju dahulu. Biasanya, pengemudi yang di depan akan terganggu oleh pantulan sinar HID melalui kaca spion. Semoga bermanfaat.

ilustrasi lampu HID dipancarkan. Sumber: om saft / http://www.saft7.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar